Mutasi Besar di Polresta Jambi: Kapolda Ganti Kasat Lantas hingga Kapolsek.

 


astakajambi.com,-  Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jambi, Irjen Pol Krisno H. Siregar, melakukan mutasi jabatan di lingkungan Polda Jambi. Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Jambi Nomor: ST/289/IV/KEP/2025 tertanggal 17 April 2025, yang ditandatangani oleh Karo SDM Polda Jambi, Kombes Pol Handoko, pada Sabtu, 19 April 2025.

Kapolresta Jambi, Kombes Pol Boy Sutan Binanga Siregar, melalui Ps. Kasi Humas, Ipda Deddy Haryadi, membenarkan adanya mutasi tersebut. Ia menyebutkan bahwa mutasi melibatkan sejumlah pejabat utama dan kapolsek di lingkungan Polresta Jambi.


Beberapa jabatan yang mengalami pergeseran antara lain:


> Kompol Aulia Rahmad, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polresta Jambi, kini diangkat sebagai Kasubbagbinlatops Bagbinops Roops Polda Jambi. Posisi Kasat Lantas Polresta Jambi selanjutnya diisi oleh AKP Hadi Siswanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Merangin.

AKP Iryanto, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Talang Duku Polresta Jambi, diangkat menjadi Kanit 1 Siturjawali Subditgasum Ditsamapta Polda Jambi. Jabatan Kapolsek Kawasan Pelabuhan Talang Duku kini dijabat oleh Iptu Ade Hidayat, yang sebelumnya menjabat sebagai Pamin 5 Subbagrenmin Ditintelkam Polda Jambi.

Selain itu, beberapa perwira lainnya juga mengalami rotasi, di antaranya:

AKP M. Fachri Rizky, Wakasat Reskrim Polresta Jambi, kini menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Batanghari.

AKP RA. Lembang Nauli Harahap, Wakapolsek Pasar, diangkat sebagai Kapolsek Pemayung Polres Batanghari.

Ipda Andi Ilham Junaidi, Ps. Kanit 6 Satreskrim Polresta Jambi, diangkat sebagai Kapolsek Tebing Tinggi Polres Tanjung Jabung Barat.

"Mutasi ini merupakan hal yang biasa dalam dinamika organisasi Polri. Selain sebagai bentuk penyegaran personel, mutasi juga menjadi bagian dari pembinaan karier untuk meningkatkan profesionalisme anggota," ujar Kasi Humas Polresta Jambi, Ipda Deddy Haryadi.

sumber : Jambiupdate.co

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama